Terus semangat belajar dan berbagi ilmu sampai ke liang lahat, demi menjadi Hamba ุงู„ู„ّู‡ُ yang Kaffah.

๐Ÿ“šOneDayOneShiroh-lll๐Ÿ“—MATERI 241 - 245 ๐Ÿ“™๐Ÿ’š *Rasulullah ุตู„ู‰ ุงู„ู„ู‡ ุนู„ูŠู‡ ูˆุณู„ู… Pembawa Mukjizat Terbesar*

*:book:OneDayOneSiroh-III:book:*

:sunflower:Materi 241:sunflower:

ุจِุณْู…ِ ุงู„ู„ّٰู‡ِ ุงู„ุฑَّุญْู…َู†ِ ุงู„ุฑَّุญِูŠْู…ِ

ุงู„ุณَّู„ุงَู…ُ ุนَู„َูŠْูƒُู…ْ ูˆَุฑَุญْู…َุฉُ ุงู„ู„ู‡ِ ูˆَุจَุฑَูƒَุงุชُู‡ُ

ุงู„ู„َّู‡ُู…َّ ุตَู„ِّ ุนَู„َู‰ ู…ُุญَู…َّุฏٍ ูˆَุนَู„َู‰ ุขู„ِ ู…ُุญَู…َّุฏٍ

*:yellow_heart:Rasulullah ุตู„ู‰ ุงู„ู„ู‡ ุนู„ูŠู‡ ูˆุณู„ู… Pembawa Mukjizat Terbesar* :yellow_heart:

Di langit kedua Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bertemu dengan nabi Isa alaihissalam dan Nabi Yahya Alaihissalam. Di langit ketiga Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bertemu dengan Nabi Yusuf Alaihissalam. Nabi Yusuf Alaihissalam adalah sebagus-bagusnya manusia yang diciptakan Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Wajahnya sangat tampan. Tidak ada kata-kata yang mampu menggambarkan ketampanannya.

Di langit keempat Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bertemu dengan Nabi Idris Alaihissalam. Di langit kelima Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bertemu dengan Nabi Harun Alaihissalam. Di langit keenam beliau bertemu dengan Nabi Musa Alaihissalam. Nabi Musa Alaihissalam menangis tatkala melihat Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam.

"Mengapa engkau menangis wahai Nabi Musa," tanya Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam.

Aku sedih mengingat umatku, jumlah mereka begitu banyak tapi yang mempercayaiku hanya sedikit. Sementara itu aku melihat pengikut mu begitu banyak."

Setelah itu Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam menuju langit ke-7. Di sana beliau bertemu dengan Nabi Ibrahim Alaihissalam.


 
-------
"Ini adalah Bapakmu. Berilah salam kepadanya," kata Malaikat Jibril.

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam mengucapkan salam. Nabi Ibrahim Alaihissalam membalasnya.

"Selamat datang anak yang sholeh dan nabi yang sholeh," ucap Nabi Ibrahim Alaihissalam kemudian.

๐ŸžSetelah mengucapkan salam, Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam bersama malaikat jibril kembali meneruskan perjalanan. Tubuh Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam terus membumbung tinggi hingga tiba di Baitul Makmur. Ada dua sungai yang mengalir di dalam dan dua sungai yang mengalir di luar.

:"Ini apa wahai Jibril," tanya Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam.

๐Ÿž"Dua sungai yang mengalir di dalam berasal dari Surga. 2 sungai yang mengalir di luar adalah sungai Nil dan sungai Eufrat," jawab Malaikat Jibril.

Lalu, Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam melanjutkan perjalanan ke sidratul muntaha seorang diri. Di sana beliau bertemu Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam diperintahkan untuk mendirikan salat 50 kali dalam sehari.

etelah mendapatkan perintah, Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam hendak turun di bumi. Di tengah perjalanan dia bertemu dengan Nabi Musa Alaihissalam.
-------
:"Wahai nabi Allah, apa yang diperintahkan kepada umat mu?" tanya Nabi Musa Alaihissalam.

"Aku diperintahkan untuk mendirikan salat 50 kali dalam sehari," kata Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam.

:"Aku orang yang lebih tahu tentang manusia, daripada kamu. Aku sudah berusaha menangani Bani Israil dengan sungguh-sungguh kata Nabi Musa.

"Umatmu tidak akan sanggup melaksanakan kewajiban salat sebanyak itu, kembalilah pada Allah! Mintalah keringanan!" lanjutnya kemudian.

Kemudian Rasulullah Shallallahu Alaihi Wa Sallam meminta pendapat malaikat jibril. Malaikat jibril menyetujuinya. Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam segera menemui Allah subhanahu wa ta'ala untuk memohon keringanan.

Allah Subhanahu Wa Ta'ala mengabulkan permohonan Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam. Setelah itu Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam turun kembali bertemu lagi dengan Nabi Musa Alaihissalam.
-------

Setelah menerima perintah itu Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam turun dan bertemu kembali dengan Nabi Musa Alaihissalam. Ketika itu Nabi Musa Alaihi Salam kembali menyarankan kepada Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam untuk meminta keringanan. Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam menolak saran itu karena merasa malu kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

"Telah ditetapkan lima waktu," ujar Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam. Aku telah menerimanya dengan baik. Selanjutnya tiba-tiba ada suara berseru, "Sungguh aku telah putuskan kewajiban dan dariku ini aku telah meringankan buat hamba-hambaku dan aku balas setiap satu kebaikan salat dengan 10 balasan pahala selesai menerima perintah salat lima waktu.

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam kembali ke bumi dengan menaiki Buraq. Menjelang subuh Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam telah kembali berada di bumi.
Dibangunkan nya orang-orang untuk melaksanakan salat subuh. Setelah itu beliau menceritakan pengalamannya selama melakukan Isra Mi'raj. Isra Mi'raj merupakan salah satu mukjizat Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam.

-------

Fajar baru menyingsing saat Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam kembali dari perjalanan Isra Mi'raj. Saat itu Abu Jahal menemui beliau. Kesempatan itu langsung digunakan oleh Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam untuk menceritakan yang telah dialaminya. Mendengar penuturan Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam Abu Jahal hanya mengernyitkan dahinya, dia tidak mempercayai perkataan Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam.

"Bagaimana kalau aku mengumpulkan kaumku? Apakah engkau juga akan mengabarkan apa yang telah engkau katakan padaku?" kata Abu Jahal dengan sinis.

"Ya," jawab Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam

Pagi itu berkumpulah penduduk Mekah untuk mendengarkan pengalaman Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam saat melakukan Isra Mi'raj. Pembesar kaum musyrik Quraisy juga hadir di tengah mereka. Rasulullah Shallallahu Alaihi Wa Sallam menceritakan semua pengalamannya.

Kita lanjutkan besok ya kisahnya.....In syaa Allah.

:memo:Editor : Ustadzah Ratna

:revolving_hearts:MATERI 245:revolving_hearts: